KBM di PAUD Miftakhul Ulum

Pagi itu, Rabu (20/5) keriuhan anak-anak terdengar nyaring. Dari sebuah ruangan berukuran 7 x 9 meter, Nampak anak-anak kecil tengah asyik menggambar.

Ditemani oleh beberapa pengajar, siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Miftakhul Ulum Desa Dagan Kecamatan Bobotsari Kabupaten Purbalingga tersebut terlihat cukup riang.

Didampingi Kepala PAUD Miftakhul Ulum Desa Dagan, Ibu Diyatmi, saya diajak masuk ke ruang belajar. Di dalam kelas, saya menyaksikan puluhan anak-anak tengah asyik menggambar. Beberapa di antaranya langsung menyambut saya dengan senyuman.

Profil PAUD Miftakhul Ulum Desa Dagan

Menurut Ibu Diyatmi, cikal-bakal PAUD Miftakhul Ulum telah ada sejak tahun 2008. Waktu itu, kata Bu Ami, demikian beliau biasa dipanggil, belum bernama PAUD, dan masih bernama kelompok bermain. Dan kegiatan kelompok bermain tersebut dilaksanakan di kediamannya.

“Pada awal pembukaan kelompok bermain, kami mencatat ada 48 anak yang bergabung. Jumlah anak sebanyak itu menunjukan betapa masyarakat Desa Dagan cukup antusias untuk mengikutsertakan anak mereka pada kelompok bermain,” terang Bu Ami. Kegiatan kelompok bermain di kediaman Bu Ami tersebut, berlangsung hingga akhir 2009.

Pada Maret tahun 2010, pemerintah Desa Dagan, melalui Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat (PNPM) mendapatkan bantuan berupa fasilitas gedung belajar-mengajar untuk PAUD. Sejak saat itulah, kelompok bermain yang dikelola oleh Bu Ami, melebur menjadi PAUD Miftakhul Ulum, dengan staf pengajar sebanyak 4 orang.

Melejit Dengan Berbagai Prestasi

Dua tahun kemudian, sejak resmi menjadi PAUD, pihaknya banyak menyabet berbagai penghargaan. Beberapa penghargaan tersebut antara lain;

  1. Juara 1 lomba mewarnai gambar tingkat PAUD se-kecamatan yang diselenggarakan oleh PKU Muhammadiyah Bobotsari tahun 2015.
  2. Juara 1 lomba mewarnai gambar tingkat PAUD se-kecamatan yang diselenggarakan oleh Obyek Wisata Air Ciblon Bobotsari tahun 2012.
  3. Juara 2 lomba mewarnai gambar tingkat PAUD se-kecamatan tahun 2011.
  4. Juara 2 lomba menggambar tingkat PAUD se-kabupaten Purbalingga tahun 2012, yang diselenggarakan oleh Harian Lokal Radar Banyumas.
  5. Juara III Lomba menggambar tingkat PAUD se-kabupaten Purbalingga pada tahun 2015.
  6. Juara I dan III lomba mewarnai gambar tingkat PAUD se-kecamatan dalam rangka peringatan Hari Kartini tahun 2014.

Dukungan Pemerintah Desa, Masyarakat, dan Staf Pengajar

Prestasi yang diraih oleh PAUD Miftakhul Ulum menjadikan PAUD tersebut semakin mendapat banyak dukungan terutama dari Pemerintah Desa Dagan.

Sekretaris Desa Dagan, Bapak Sutaryo, S.Sos mengakatan, ke depan PAUD Miftakhul Ulum agar lebih baik lagi dalam menumbuhkembangkan anak sesuai dengan bakat dan kecenderungan pertumbuhan jiawa anak itu sendiri.

“Kami sangat mendukung katifitas yang dilaksanakan oleh PAUD Miftakhul Ulum, apalagi dengan dengan telah diraihnya beberapa prestasi,” kata Pak Carik.

Selain dukungan dari Pemerintah Desa Dagan, dukungan juga meluncur dari masyarakat dan staf pengajar PAUD Miftakhul Ulum. Salah satu pengajar PAUD Miftakhul Ulum, Siti Utami, S.Pd mengatakan, pihaknya merasa sangat bersyukur karena anak didiknya mampu meraih beberapa prestasi meski PAUD Miftakhul Ulum sendiri mempunyai kendala teknis.

Harapan ke Depan

Sebelum mengakhiri perbincangan, Ibu Ami mengungkapkan beberapa harapannya terkait keberadaan PAUD Miftaklhul Ulum. Beliau berharap agar Pemerintah Desa terus mendukung keberadaan PAUD.

“Selain Pemdes Dagan, kami juga berharap agar masyarakat menyekolahkan anak-anak mereka di PAUD Miftakhul Ulum,” pungkas Ibu Diyatmi, ramah.

0 Shares