Juguran Api Purbalingga

Peserta Juguran API Purbalingga sedang berdiskusi pengelolaan website desa, Minggu (2/10) di LPPL Radio Ardi Lawet Purbalingga

Purbalingga – Belasan admin web desa yang tergabung dalam Agen Perubahan Informatika (API) kabupaten Purbalingga mengadakan juguran pada Minggu (2/10) kemarin.

Dalam juguran tersebut disepakati update konten sebagai prioritas pengelolaan website desa.

Kasi Sarana Komunikasi dan Diseminasi Dinhubkominfo Purbalingga, Baryati menegaskan, meski secara teknis pengelolaan website belum maksimal, namun pihaknya meminta kepada para admin website desa untuk mengupdate konten.

“Pasalnya, tujuan utama pembuatan website desa adalah untuk menyajikan informasi seputar desa kepada masyarakat. Dengan seringnya mengunggah konten ke web desa, diharapkan masyarakat dapat mengakses informasi terbaru dari desanya,” tegas Baryati.

Selain itu, lanjutnya, penyajian konten website desa hendaknya sesuai dengan kriteria yang tercantum dalam UU No. 14 tahun 2008 tentang keterbukaan informasi publik.

Kendala dan Hambatan

Selain menyepakati update konten sebagai prioritas utama, dalam juguran API yang dihelat di ruang LPPL Radio Ardi Lawet Purbalingga tersebut, peserta juguran juga mengungkapkan kendala yang muncul dalam pengelolaan website desa.

Harlan Adi S, selaku admin web desa Selakambang menuturkan, kendala utama yang ia alami adalah minimnya dukungan moral dan material dari Pemerintah Desa.

“Pemdes belum sepenuhnya mendukung pengelolaan website desa. Mungkin karena minimnya pengetahuan mereka tentang pentingnya website desa untuk publikasi potensi desa,” tutur Harlan.

Hal senada juga dipaparkan Afin, admin web desa Candinata. Menurutnya, mestinya pemdes mendukung penuh, baik secara moral maupun material. Sehingga, pihaknya merasa nyaman dan bersemangat dalam pengelolaan websit desa.

Beberapa peserta juguran juga mengungkapkan kendala yang muncul di lapangan. Antara lain, sulitnya koneksi jaringan internet, materi konten, dan waktu penulisan konten.

Agenda Rutin

Acara juguran pertama pasca dibentuknya API kabupaten Purbalingga beberapa waktu lalu tersebut, diakhiri dengan pembuatan logo website desa dan mengunggahnya di bagian header web.

Selain itu, dalam sesi penutupan juga disepakati Juguran API Purbalingga sebagai agenda rutin, yang akan dilaksanakan setiap bulan.

0 Shares